Tuesday, 15 October 2019

Forum Silaturahmi Kec. Bantarujeg Menggelar Event SBCK 2019 bersama Bintang Tamu Anji



12 Oktober 2019, merupakan hari yang penuh kemeriahan bagi masyarakat Bantarujeg. Sabtu hari itu adalah hari puncak kegiatan SBCK (sehari bersama coklat Kita) tahun 2019 yang pelaksanaannya merupakan agenda dari sponsor bekerja sama dengan Forum Silaturahmi Kecamatan Bantarujeg. Event SBCK ini sebenarnya suatu rangkaian kegiatan yang dimulai persiapannya sejak bulan Agustus 2019, sekitar 2 bulanan. Panitia SBCK yang diketuai kang Yoyo Sutaryo,  sejak persiapan telah berkoordinasi dengan berbagai pihak termasuk mempersiapkan koordinator desa karena melibatkan 13 desa di wilayah kec. Bantarujeg. Mengingat besarnya event ini, serta menampung aspirasi dari semua kalangan,  persiapan demi persiapan terus dilakukan. 
Masyarakat Bantarujeg semakin antusias setelah dikabarkan kehadiran Anji Manji, musisi yang sedang naik daun berkat lagu "Dia" dan sebagai youtuber dengan video videonya yang tengah viral. Rangkaian kegiatan SBCK Bantarujeg adalah meliputi berbagai bidang, bidang olahraga, panitia melaksanakan Tournament bola voly antar desa putra dan putri yang bertempat di lapangan voly alun alaun Bantarujeg pada tanggal 5 oktober 2019.Tournament ini sebagai pembukaan rangkaian kegiatan dan secara resmi dibuka oleh bapak Camat Kec. Bantarujeg, bpk. Abdul Madjid, MM. 
Selanjutnya pada bidang Kesehatan dan Lingkungan hidup,kegiatan SBCK melaksanakan kegiatan bakti sosial bertemakan bersih bersih sungai cijurey, dan masyarakatpun tumpah ruah ke sungai untuk membersihkan cijurey dan sekitarnya dari sampah yang menjadi masalah selama ini. Panitia juga secara khusus memberikan penghargaan kepada bapak Adna Rohman yang atas kepeduliannya terhadap lingkungan cijurey dan menobatkannya sebagi duta cijurey. Di bidang lingkungan ini pula, kegiatan SBCK dilanjutkan dengan melakukan peninjauan kawasan ramah lingkungan, ecovillage di desa Bantarujeg, yaitu ecovillage cangkuang dan cibeurih. Bahkan ecovillage cibeurih dikunjungi langsung oleh bintang tamu Anji Manji. 
Di bidang pariwisata,  kegiatan SBCK melakukan peliputan dan peninjauan langsung ke lokasi wisata religi, cibeurih Bantarujeg, dimana di lokasi itu terdapat situs makam kabuyutan dan makam keramat eyang Raksanaka, balong girang yang merupakan leluhur dan tokoh masyarakat Bantarujeg. Eksplorasi melalui peliputan kegiatan SBCK pariwisata ini dilanjutkan ke lokasi gunung buligir, desa Silihwangi, yang merupakan wisata alam yg indah dan mempunyai daya tarik alami luarbiasa. 
Di bidang budaya, panitia menghadirkan singa depok, pencak silat, pentas seni asli khas daerah Bajtarujeg pada puncak acara penyambutan dan pagelaran SBCK bersama duta dan bintang tamu Anji Manji. Tak lupa moment ini juga mempromosikan berbagai makanan khas daerah Bantarujeg yaitu oncom racing. Dan secara agenda, pabrik dan rumah produksi oncom racing sebagai UKM kreatif ini dikunjungi langsung oleh Anji manji serta diberikan motivasi dan saran serta stimulan dari sponsor sebagai EO. 
Di bidang kamtibmas, kegiatan SBCK melaksanakan pembangunan Pos Ronda di 3 desa, Bantarujeg, Babakansari dan Gununglarang. Lalu ada maintenance perbaikan pos ronda di 9 desa lainnya se kec. Bantarujeg. Dan di hari puncak kegiatan Pos ronda RW 04 dikunjungi langsung oleh Anji serta dilakukan peresmiannya secara meriah disaksikan pejabat, muspika dan masyarakat yang datangbke lokasi. 
Pada puncak kegiatan SBCK, sabtu 12 Oktober 2019,dimulai sejak pagi dan masyarakat seakan tumpah ruah karena memang mulai pagi itu, kegiatan diawali dengan lomba jalan santai. Disamping masyarakat ingin berpartisipasi dalam kegiatan, juga masyarakat ingin mendapatkan hadiah yang cukup menarik dari pihak sponsor, ada sepeda, mesin cuci,alat rumahtangga dan lainnya. Setelah itu banyak berbagai lomba dan game, diantaranya lomba PBB ibu ibu yang cukup seru. 
Hari puncak kegiatan ini seakan pecah dengan kemeriahan setelah hadirnya bintang tamu Anji. Anji sebagai musisi datang untuk menghibur lewat performance nya di panggung, ada akustikannya serta di malam harinya hampir satu jam penuh menghibur masyarakat lewat lagu lagunya yang membuat setiap penonton bernyanyi bersama dan terbawa suasana konser. Benar benar hari itu adalah hari yang penuh kegembiraan dan keriangan dari setiap orang yang datang. 
Dalam sambutannya, ketua Forum Silaturahmi Karang Taruna kec.  Bantarujeg,sebagi panitia pelaksana kegiatan SBCK berpesan kepada para semua masyarakat bahwa kegiatan ini bukan hanya sekedar hiburan, tapi banyak manfaat yang dapat diambil.dikaitkan karena SBCK adalah event besar dari sponsor besar dengan bintang tamu Anji musisi besar,  maka kegiatan ini akan menjadi ajang promosi daerah Bantarujeg, dari segi budaya, olahraga, ekonomi, pariwisata dan banyak hal lain yang mungkin sebelumnya tidak diketahui banyak orang, kini Kecamatan Bantarujeg dan anugerah alamnya bisa dikenal oleh masyarakat luas se Indonesia, dan diharapkan itu menjadi modal untuk kemajuan dan pertumbuhan Bantarujeg di berbagai bidang. 
Semoga bermanfaat. Jangan lupa klik link video dibawah dan subscribe 👌https://youtu.be/I164vHgErMA































































































































































... 🤩
https://youtu.be/I164vHgErMA

No comments:

Post a Comment